Sepuluh Asal Wisman Terbesar Danau Toba

 Sepuluh Asal Wisman Terbesar Danau Toba

Pantai Bebas Parapat, Danau Toba


             Wisman dari negara Eropa terutama berkebangsaan Belanda, Jerman, Inggris dan Prancis.Secara keseluruhan 10 negara utama wisman terbesar yang datang ke Sumut di antaranya Malaysia, Singapura, RRC atau Tiongkok, Belanda, Jerman, Australia,  Thailand, Inggris, Amerika Serikat dan Taiwan. Demikian disebutkan dalam publikasi Statistik Kunjungan Wisatawan Mancanegara Sumut oleh BPS Sumut.

Dari total kunjungan wisman pada 2015, 64,25 persen berasal dari negara ASEAN yakni 147.311 orang. 129.203 orang diantaranya berkebangsaan Malaysia dan 12.516 dari Singapura. Wisman dari Eropa 8,93 persen berjumlah 20.484 orang. Bisa disimpulkan dua pangsa pasar Sumut yakni Malaysia dan Singapura.

Menurut pintu masuk, 86,67 persen wisman masuk melalui Bandara Kualanamu 9,12 persen melalui Pelabuhan Belawan, dan 4,60 persen dari Pelabuhan Laut Tanjung Balai. Secara pola kunjungan, pada 2015 puncak kedatangan wisman terjadi pada Desember mencapai 22.025 orang atau 9,61 persen dari seluruh wisman yang datang. Kemudian diikuti Februari, Januari, Mei, dan Maret masing 9,52 persen, 8,77 persen, 8,70 persen dan 8,60 persen. Sedangkan terendah pada Oktober 7,17 persen.

Pada 2019 sejak Bandara Silangit buka pintu untuk penerbangan ke luar negeri, jumlah wisman Sumut meningkat. Data BPS menunjukkan jumlah wisman selama Januari- Juli 2019 yang masuk melalui Silangit mencapai 4.838 orang atau 3,34 persen dari total wisman ke Sumut. Silangit mencatat pintu masuk terbesar kedua setelah Kualanamu.

General Manager Hotel Parapat View, Budi Eka, menyatakan dari banyak tamu asing ke Parapat View, Malaysia mendominasi. Tahun ini katanya jika keadaan membaik, ada rencana tamu dari Malaysia akan berkunjung ke Parapat View pada Juli ini.

Senada dengan pernyataan tersebut, Owner Widy Holidays, H Amsyal, mengatakan wisatawan Malaysia merupakan pangsa pasar pariwisata Danau Toba karena jaraknya dekat. Ia berharap pemerintah Indonesia segera membuka kembali pintu Kualanamu dan Silangit mengingat keadaan terkait Covid-19 sudah lebih baik.

“Pemerintah kan bisa lihat data di Imigrasi berapa banyak orang sudah keluar masuk Indonesia. Orang asing juga sudah berdatangan ke Danau Toba. Itu artinya, sudah saatnya pemerintah buka pintu penerbangan Kualanamu,”katanya.

            Selama 2020 hingga Februari 2022, angka wisatawan mancanegara ke Sumut merosot akibat dampak Pandemi Covid-19. Sejak maraknya isu Covid-19 Februari 2020 hingga pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat, sektor pariwisata lesu akibat tamu sepi atau bahkan tidak ada sama sekali.

            Publikasi BPS Sumut dalam Angka menyebutkan wisman yang datang ke Sumut 2021, sebanyak 230 orang, turun 99,48 persen dibandingkan tahun lalu. Rinciannya melalui Kualanamu turun 99,47 persen dengan jumlah wisman hanya 218 orang, wisman melalui Pelabuhan Laut Belawan turun 47,83 persen dengan jumlah wisman hanya 12 orang. Selama Januari hingga Maret, jumlah tamu dari wisatawan mancanegara ke Sumut nihil.

Pintu Kualanamu Akan Buka



Melalui siaran pers imigrasi disebutkan pintu penerbangan Kualanamu akan dibuka kembali. Ada 19 pintu Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) di seluruh Indonesia yang membuka pintu untuk akses orang asing. Ada 43 negara yang diperbolehkan untuk masuk ke Indonesia. Lima diantara negara tersebut merupakan pangsa pasar pariwisata Danau Toba yakni Malaysia, Singapura, RRC atau Tiongkok, Belanda, Jerman.

Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM RI memperluas cakupan kebijakan pemberian Bebas Visa Kunjungan serta Visa Kunjungan Saat Kedatangan/VoA khusus wisata (BVKKW/VKSKKW). Dengan kebijakan baru ini, maka orang asing dari sembilan negara ASEAN bisa masuk dengan bebas visa kunjungan, sementara VKSK khusus wisata diberikan kepada orang asing dari 43 negara.

Untuk memperoleh BVKKW atau VKSKKW, orang asing harus menunjukkan paspor kebangsaan yang sah dan masih berlaku paling singkat 6 (enam) bula, tiket kembali atau tiket terusan untuk melanjutkan perjalanan ke negara lain, Bukti pembayaran visa on arrival (untuk VKSKW), dan bukti kepemilikan asuransi sesuai dengan ketetapan Ketua Satuan Tugas Covid-19.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan isi formulir

Samosir Pilihan Terbaik bagi Kamu Berpetualang Jelajahi Eksotisme Danau Toba

Danau Toba sangat luas. Terdiri dari 8 kabupaten. Jika kamu hanya punya libur dua hari rasanya tak cukup untuk eksplorasi banyak hal di Dana...